PR IPM Mu'allimin Abdi Menginspirasi Semangat Berinovasi

Tampilkan postingan dengan label Event. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Event. Tampilkan semua postingan
       Pada hari Ahad, 11 September 2016 di Dusun Sunyo, Desa Jatimulya, Kecamatan Girimulya, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta, telah dilaksanakan Tabligh Akbar dalam rangka Qurban dan Bakti Sosial Idul Adha 1437 . Acara tersebut dilaksanakan oleh Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta yang  bekerja sama dengan PR IPM Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah  dan masyarakat Dusun Sunyo. Adapun pengisi tabligh akbar tersebut adalah Ust. Ikhwan Ahada,  yang dimana beliau adalah alumni  sekaligus mantan direktur Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta.



Di malam yang bertabur bintang tersebut, masyarakat di sekitar Dusun Sunyo berbondong-bondong datang menuju lokasi tabligh akbar untuk mendapatkan ilmu dan tausyiah yang diberikan oleh Ust Ikhwan. Dan mayoritas peserta tabligh akbar adalah kaum tua, karena masyarakat yang tinggal di Dusun Sunyo dan sekitarnya di dominasi oleh kaum tua. Meskipun begitu, peserta yang datang untuk mengikuti tabligh akbar tersebut tetaplah banyak walaupun mayoritas umur mereka sudah tidak muda.

Dalam acara tabligh akbar tersebut, Ust Ikhwan berceramah tentang Aqidah Islam yang disusun dengan bahasa Jawa Krama Inggil yang unik dan menyenangkan, diselingi dengan lagu-lagu Islami yang membangkitkan semangat para peserta. Tak jarang pula Ust Ikhwan melontarkan lelucon yang membuat peserta tertawa-tawa, sehingga menghilangkan rasa kantuk meskipun malam mulai beranjak.

Di akhir acara, panitia juga mengumumkan mengenai serangkaian acara berikutnya yang insya allah akan dilaksanakan hari Senin, 12 September 2016. Masih di tempat yang sama, yakni Sholat Ied berjamaah, penyembelihan hewan qurban, bakti social, dan bazaar murah. 

                                                                                                                                                         Buka Mata Dengan Cinta - Buka Hati Dengan Berbagi - Jali Silaturahmi - Gapai Ridha Ilahi Rabbi !
Pada pagi yang cerah, Kamis, 8 September 2016 di lapangan asrama Muadz Bin Jabal, telah dilaksanakan Pelantikan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogykarata Periode 2016/2017. Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh seluruh warga almamater tercinta ini. Mulai dari kelas 1 sampai kelas 6, dan perwakilan organtri lain serta perwakilan Madrasah juga hadir dalam kesempatan tersebut.





Dalam kesempatan tersebut, para Ipmawan dilantik oleh Pimpinan Daerah IPM Kota Jogja yang diwakili oleh Ipmawan Ramadhani Ghafar Utama dan Ipmawan Ahmad Hawary Jundullah. Untuk sekedar info saja mereka berdua merupakan alumni Madrasah Mu'allimin juga, sehingga acara pelantikan lebih terasa khidmat.

Ketika naik ke atas panggung, para Ipmawan mengucapkan ikrar dan sumpah dengan penuh semangat san sungguh-sungguh, mengingat amanah tersebut tidak hanya dipertanggung jawabkan ke Madrasah saja, namun dipertanggung jawabkan di hadapan Allah SWT juga.

Adapun Ketua Umum IPM Mu'allimin Periode 2016/2017 adalah Wafiq Ulin Nuha, di kesempatan tersebut, Wafiq menekankan bahwa tanpa bantuan Madrasah sebenarnya IPM masih bisa berjalan, namun dengan adanya bantuan Madrasah IPM akan berjalan lebih sempurna.

Tuntas Berakuntabilitas !
Acara perdana di Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, yakni Pengukuhan Akbar seluruh Organisasi Santri Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah periode 2016-2017 telah dilangsungkan Rabu, 7 September 2016. Bertema " Mu'allimin Quantum To Be Better " acara ini berlangsung dengan lancar, sukses, dan meriah dari pukul 20.00 hingga 22.00 WIB, di Lapangan Tengah Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta.

Lebih dari 1200 santri menghadiri acara ini. Mereka berasal seluruh santri Mu’allimin Muhammadiyah, perwakilan-perwakilan dari santriwati Madrasah Mu’allimat, Pimpinan-pimpinan Cabang, Daerah, dan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Kwartil Pusat Hizbul Wathan Muhammadiyah, Pimpinan Pusat Tapak Suci Muhammadiyah, hingga redaksi-redaksi profesinal seperti Majalah Kuntum, Majalah Matan, Majalah Suara Muhammadiyah, Redaksi muhammadiyah.or.id, dan Redaksi PWMU.co.

Pada acara pengukuhan ini, dimulai dengan drama yang bertemakan terorisme yang dibalut dengan begitu menarik dan epik. Drama ini sendiri menceritakan tentang serangan sekumpulan teroris yang membenci sistem pendidikan kader di Madrasah Mu’allimin Muhaamadiyah Yogyakarta, yang lalu dihadang oleh pasukan khusus santri Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah. Pertempurannya berlangsung dengan sangat asyik, banyak adegan-adegan seperti baku tembak, hingga adegan pertarungan bela diri Pencak Silat tapak Suci yang merupakan tradisi lama Madrasah Mu’allimin. Drama yang merupakan mahakarya santri Mu’allimin ini berakhir dengan para santri yang bekerja sama dengan Direksi Mu’allimin berhasil mengalahkan serangan para teroris. Drama ini sendiri memiliki makna tersirat yaitu kerja sama antara pengurus-pengurus organisasi santri di Mu’allimin dengan para Direksi Mu’allimin yang semakin hari semakin baik, semakin tahun semakin harmonis.
Rangkaian terakhir dari acara ini sendiri adalah Pengukuhan Akbar seluruh Organisasi Santri Mu’allimin secara simbolis. Pengukuhan secara simbolis ini dibuka dengan para pimpinan organisasi baru yang belum lama dilantik, yang masih dalam kondisi yang sangat segar dan sangat siap untuk mengemban amanat menjadi nahkoda kapal agung Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, memasuki panggung pengukuhan, lalu diikuti dengan pidato yang sangat membakar bara semangat para santri Mu’allimin oleh direktur Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakrta, Ustadz Aly Aulia, Lc., M.Hum, lalu diakhiri dengan penyerahan simbolik pin khusus yang bertuliskan “Mu’allimin Quantum to be Better.” 



Jumat (25/3/16), Bidang Kajian Dakwah Islam Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta telah sukses menggelar Islamic Fest atau yang biasa disingkat dengan istilah IF.



Islamic Fest sendiri merupakan ajang kompetisi lomba-lomba islami untuk anak SD dan TPA yang berlangsung pada hari ini. Dengan menggunakan seluruh area Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta, IF berhasil menyukseska banyak lomba seperti mewarnai, menggambar, CCA, adzan, PILDACIL, MTQ, MHQ serta tabligh akbar yang diisi oleh Kak Wuntai Wawan Sembada.

Pada tahun kedua diadakannya, IF kali ini mengusungkan tema “Saya Bangga Menjadi Seorang  Muslim”. Yang tidak lain bertujuan untuk melatih peserta agar menyalurkan bakat mereka terhadap hal-hal yang positif, juga menanamkan rasa sportifitas dalam berkompetisi, sekaligus meningkatkan kualitas bakat  bagi seluruh peserta.

Event yang hanya berlangsung selama sehari ini mampu berjalan sukses dengan closing ceremony pada sore harinya. Sekaligus diumumkan para jawara-jawara perlombaan Islamic Fest ini.
Kompetisi Futsal se-DIY-Jateng telah Sukses Dibuka

Kamis (24/3/16), Bidang Olahraga Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta telah sukses menggelar opening ceremony Hadikusumo Futsal Competition atau yang biasa disingkat dengan istilah HFC.

Kompetitor HFC
                Hadikusumo Futsal Competition sendiri merupakan kompetisi futsal antar SMP sederajat se-DIY-Jateng yang berlangsung mulai dari hari ini, hingga penutupannya yang akan digelar pada 10 April 2016. Dengan menggunakan GOR Pangukan, Tridadi untuk melangsungkan babak grup, dan GOR terbesar di Yogyakayarta, yaitu GOR Amongrogo, untuk menuntaskan babak knock out hingga babak Grand Final.


Bersaing demi Juara!
                Pada tahun kedua diadakannya, HFC kali ini mengusungkan tema “Show Your Positive Energy!”. Yang tidak lain bertujuan untuk melatih peserta agar menyalurkan energi mereka terhadap hal-hal yang positif, juga menanamkan rasa sportifitas dalam berkompetisi, sekaligus meningkatkan kualitas per-futsal-an di Indonesia tercinta.

                Event besar-besaran yang digandrungi oleh sponsor dari perusahaan-perusahaan besar seperti UC1000, Sosro, Frisian Flag, dan lain sebagainya ini, telah sukses menggaet 32 tim dari seluruh SMP-MTs se-DIY-Jateng, untuk memperebutkan Piala Gubernur DIY. Tidak hanya lomba futsal sebagai acara utamanya, event HFC ini juga mengadakan lomba-lomba pendukung, seperti best supporter, best player, dan lomba fotografi.

                “Futsal itu bukan sekedar permainan, futsal adalah ajang untuk menunjukkan usaha juga kehormatan kita dalam berkompetisi. Itu harapan saya pribadi, sekaligus mewakili teman-teman saya semuanya.” Jelas Zaky Fathurrahman, perwakilan dari Bidang Olahraga PR IPM Mu’allimin sekaligus ketua panitia HFC.


Kebersamaan Panitia HFC


                Rez-Asce
Pada hari Kamis, 25 Februari 2016 kemarin yang bertepatan dengan malam Jumat telah diadakan acara Closing Ceremony SKM ke 91 di lapangan tengah Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta. Acara ini diikuti oleh seluruh elemen Muallimin mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 dan juga beberapa alumni juga ikut meramaikan acara tahunan ini.

Closing Ceremony atau Malam Anugerah SKM 91 ini merupakan titik akhir dari seluruh rangkaian kegiatan SKM ke 91 mulai dari lomba-lomba, kegiatan bermanfaat dan seru lainnya. Yang dimana seluruh keringat basah para panitia seakan terbayar tuntas pada acara yang sangat istimiwa di malam itu.

Acara ini dimulai sejak ba'da Maghrib di lapangan tengah Muallimin dengan kegiatan makan bersama serta pengajian oleh perwakilan dari santri kelas 1,2 dan 3. Dan setelah sholat isya dimulailah acara inti yakni Malam Anugerah SKM 91. Para santri dibimbing untuk berjalan-jalan menuju museum yang menghadirkan karya-karya agung dari pantia yang merupakan kelas 4 atau angkatan 92 ( Brigadista ).



Setelah memasuki tengah lapangan dimulailah acara inti, mulai dari pembukaan, sambutan hingga penutupan seluruh rangkaian kegiatan SKM 91 secara simbolis oleh perwakilan Madrasah Ustadz Imam Hanafi. Kemudian mulai dibagikanlah hadiah-hadiah kepada para jawara pemenang lomba selama SKM berlangsung dan dieselingi oleh hiburan dari para santri. Dan juga hiburan spesial dari kakak Alumni tahun 2014 yang memberikan hiburan yang sangat menghibur.

Rasa lega dan senang terlihat menghinggap di seluruh raut wajah panitia yang selama 1 bulan penuh sibuk dan harus merelakan waktunya untuk kesuksesan acara Milad SKM ke 91 ini. Akhir kata, sesuai tema yang diusung dalam acara SKM ke 91 ini, Belajar Dari Masa Lalu Ciptakan Hal Yang Baru Berjuang Tanpa Ragu SKM 91 Bersatu !
Pada tanggal 22 Desember 2015, telah diadakan Closing Ceremony Semarak IPM Mu'allimin #21 di Lapangan Tengah Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh santri Madrasah Mu'allimin dan dimulai sejak sehabis sholat isya atau sekitar pukul 20.00 WIB.




Seperti biasa, acara diawali dengan pembukaan,dilanjutkan dengan kalam ilahi yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama diberikan oleh Kak Zaid selaku ketua Panitia SIM #21, kemudian sambutan diberikan oleh Ustadz Imam Hanafi selaku perwakilan dari Madrasah yang sekaligus menutup acara Semarak IPM Ke 21 tersebut.

Setelah selesai ditutup, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah lomba-lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya. Dan juga diselingi oleh penampilan musik dan drama musikal yang disutradarai oleh Kak Setyadi Pradana. Adapun juga band yang tampil antara lain Nomino, Anak Manja dan masih banyak lainnya.


Yang diharapkan dengan adanya acara Semarak IPM Muallimin ini, dapat mengasah dan mengembangkan bakat-bakat para santrinya sehingga dapat menorehkan prestasi kedepannya. 
Salah satu program kerja bidang Pengkajian Ilmu Pengetahuan PR IPM Muallimin periode 2015/2016 adalah Olimpiade Sains Muallimin atau disingkat OSM. OSM tahun ini diselenggarakan pada tanggal 18 Desember 2015 ( Penyisihan ) dan 20 Desember 2015 ( Final ) yang bertepatan dengan serangkaian kegiatan SIM #21 atau Semarak IPM Muallimin ke 21.



OSM juga menjadi semacam tombo ati bagi siswa-siswa yang mendambakan ikut memeriahkan SIM #21 dengan mengerahkan kemampuan berpikir dan wawasan mereka. OSM kali ini diikuti oleh siswa-siswa Mu'allimin kelas VII - XII. Terdiri dari 11 pelajaran yaitu Matematika, IPA, IPS, dan Fiqih (MTS) serta Matematika, Ekonomi, Fisika, Biologi, dan Kimia, Geografi (MA). Dan total diikuti oleh lebih dari 250 orang peserta. Dari tahap persiapan hingga pelaksanaan dan penyerahan hadiah, OSM dilaksanakan dengan sungguh-sungguh oleh Bidang PIP, sehingga dapat dikatakan bahwa OSM adalah program kerja terbesar dari Bidang PIP PR IPM Mu'allimin periode 2015/2016. 


OSM menjadi salah satu kompetisi yang diselenggarakan oleh IPM. Sebagai kompetisi dengan animo peserta yang sangat banyak, OSM menjadi salah satu program kerja IPM yang bisa memiliki peran cukup signifikan. OSM bisa berperan menjadi pengisi kegiatan selama Semarak IPM Muallimin berlangsung dan pengalaman siswa juga sekaligus menjadi salah satu ladang melatih kemampuan siswa dalam bidang-bidang olimpiade.

Pengumuman pemenang OSM diumumkan ketika Closing Ceremony SIM #21, yang insya allah diselenggarakan pada tanggal 22 Desember 2015 dengan 2 juara per bidangnya. Dan diharapkan, finalis serta juara-juara dari OSM tersebut yang kedepannya diproyeksikan madrasah menjadi peserta kompetisi-kompetisi sejenis olimpiade di luar. (msqn)
SIM #21 atau Semarak IPM ke 21 merupakan program kerja terbaru PR IPM Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta. Pada awalnya program kerja ini bernama Parade Akhir Tahun, namun setelah melalui berbagai pertimbangan maka digantilah nama Parade Akhir Tahun menjadi Semarak IPM ke 21.

Angka 21 merupakan angka yang mensimbolkan 21 tahun IPM telah berdiri di Muallimin. Dengan kata lain Semarak IPM 21 ini adalah serangkaian kegiatan guna memperingati 21 tahun IPM telah berdiri sekaligus mengisi kekosongan kegiatan madrasah selama hari tenang mulai dari tangal 17 Desember 2014 sampai 22 Desember 2015.



Pada kesempatan kali ini IPM menggandeng beberapa organisasi santri lain untuk ikut memeriahkan SIM #21 ini, antara lain Tapak Suci 009, Hizbul Wathan Qobilah Ki Bagus Hadikusumo, Sobat Perpus Muallimin, Muallimin Scientific Club, Lembaga Pers Muallimin dan Student Of Muallimin Medical Team

Alhasil muncullah beberapa kegiatan selama SIM #21 ini berlangsung antara lain Olimpiade Sains Muallimin, Desember Art Project, Muallimin Fighting Championship, Liga Nusantara, Rereseik Tandang Gawe dan masih banyak yang lain dengan acara puncak Closing Ceremony Semarak IPM #21 yang insya allah dilaksanakan pada tanggal 22 Desember 2015. (msqn)
Bersih-Bersih!
Seru-Seru!
Asik-Asik!
Gayeng-Gayeng!
RERESIK TANDANG GAWE!!

Semarak IPM Mu'allimin ke-21

Kamis, 17 Desember 2015, telah diadakan acara Reresik Tandang Gawe yang merupakan acara pembuka dalam serangkaian kegiatan Semarak IPM ke 21. Acara dimulai pukul 06.00 di lapangan Asrama Muadz Bin Jabal dengan peserta kelas 1,2 dan 3 Tsanawiyah. Acara kali ini dihasilkan dari kerja seluruh Pimpinan PR IPM Mu'allimin terkhusus Bidang Sosial dan Advokasi yang bekerjasama dengan SUMMIT dan juga MSC.

Suasana Reresik Tandang Gawe SIM#21 di Asrama Mu'adz bin Jabbal

Acara pertama adalah sosialisasi kegiatan ini dan kemudian dilanjutkan dengan berkeliling dan membersihkan jalan-jalan yang biasa dilalui santri Muallimin. Mulai dari jalan Sadewa, Let. Jend. S Parman dan sekitarnya. Dengan berbekal kantong kresek hitam besar dan sapu lidi para santri semangat dan giat dalam mengikuti kegiatan yang mulia ini.

Setelah selesai, para peserta kembali ke lapangan Muadz Bin Jabal untuk mengikuti senam pagi. Dengan diiringi musik-musik yang riang dan membakar semangat, para santri tampak rileks dalam mengikuti senam pagi. Kemudian dilanjutkan dengan pembukaan seluruh kegiatan SIM #21 yang dibuka oleh Usty. Imam Hanafi selaku Wadir Bidang Kesiswaan. Acara pembukaan berlangsung secara singkat namun mengasyikkan, mulai dari teater klasikal, peluncuran roket air dan tak lupa menari bersama.

Kakak Panitia Semarak IPM Mu'allimin 

Acara ditutup dengan pembagian makanan dan susu, para peserta tampak lahap menyantap ayam goreng dan mie yang dibagikan oleh kakak-kakak panitia. Dengan berlangsungnya acara seperti ini diharapkan dapat menggugah hati kita semua mengenai kebersihan lingkungan yang sangat penting bagi kehidupan. (msqn)


          Pada hari dan Kamis, 9-10 September 2015 dilaksanakan agenda rutin tahunan PR IPM Madrasah Mu’allimin, yaitu Musyran XXI periode 2014/2015 yang dilaksanakan di Auditorium Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta dengan tema “Menggapai Cita-cita dengan Jiwa Kesatria dalam Rangka Mewujudkan Muallimin Berkemajuan”.

Pembukaan Musyran XXI

             Ada beberapa agenda penting dalam Musyran XXI, antara lain :
1. LPJ program kerja PR IPM Mu’allimin periode 2014/2015 selama satu periode
2. Peta Permasalahan, Arah, dan Strategi Kebijakan
3. Gerakan Pelajar Kreatif dan Gerakan Pelajar Berkemajuan
4. Rekomendasi-rekomendasi PR IPM Mu’allimin
5. Memilih dan menetapkan tim Formatur periode 2015/2016
6. Menetapkan Ketua Umum terpilih dan Sekretaris Umum terpilih periode 2015/2016

          Pembukaan Musyran XXI dilaksanakan pada hari Rabu, 9 September 2015 tepatnya jam 2 siang, setelah pulang sekolah yang dibuka oleh Ust. Imam Hanafi, Wakil Direktur III Bidang Kesiswaan Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Acara diskors untuk sholat Ashar dan dilanjutkan setelah sholat ashar.

          Tepat setelah ashar berlanjutlah acara Musyran XXI dengan Pleno I yakni Pidato Iftitah yang dibacakan oleh Satria Al Fajar selaku Ketua Umum PR IPM Muallimin Periode 2014/2015. Dilanjutkan dengan Sidang Pleno II tentang tata tertib musyran dan persidangan, lalu sidang Pleno III  tentang laporan pertanggung jawaban PR IPM Mu’allimin 2014/2015. Sidang Pleno III yang belum selesai sepenuhnya diskors mengingat waktu sore dan dilanjutkan pada malam hari setelah sholat Isya’.

          Kamis, 10 September 2015 kembali Musyran berlanjut dengan Pleno IV yang membahas mengenai arah dan strategi kebijakan IPM hingga waktu ashar. Agenda Musyran di sore harinya yakni Sidang Komisi yang terdiri dari Komisi A,B,C,D dan E yang membahas tentang peta permasalahan dan rekomendasi bidang serta rencana strategis IPM. Agenda berikutnya adalah Pleno V tentang pembacaan hasil sidang komisi sebelumnya. Kembali mengingat waktu yang sudah terlalu sore, Musyran diskors dan dilanjutkan kembali pada malam harinya.

          Peserta kembali hadir dalam malam puncak Musyran dimana akan ditentukan 9 orang tim formatur dari 15 calonnya. Dalam Pleno VI tentang pemilihan tim formatur ini tampak sedikit berbeda dari tahun sebelumnya. Segaris dengan tema yang bertujuan mewujudkan Mu’allimin Berkemajuan, pemilihan tim formatur kali ini dilaksanakan dengan e-voting, dimana para peserta penuh dapat memilih pilihan mereka lewat 5 perangkat laptop yang telah disediakan. Setelah rangkaian pemilihan, terpilihlah ipmawan Hidanul Achwan sebagai ketua tim formatur. Selanjutnya diadakan Pleno VII dimana kesembilan orang formatur terpilih rapat guna memilih dan menetapkan 2 orang yang akan menjadi Ketua dan Sekretaris Umum untuk PR IPM Mu’allimin periode 2015/2016. Sekitar 10-15 menit merapatkannya maka ditetapkanlah Ipmawan Hidanul Achwan sebagai Ketua Umum dan Ipmawan Arham Aminush Shidqi sebagai Sekretaris Umum periode selanjutnya. Berikutnya adalah serah terima jabatan awal dengan pelepasan jas pimpinan lama dan penyerahan jas Ketua dan Sekretaris Umum sebelumnya kepada Ketua dan Sekretaris Umum baru terpilih. Yang terakhir dari Musyran ini adalah Pleno VIII tentang pembacaan keputusan induk hasil Musyran XXI.
"Cap Jari" Setelah Pemilihan e-Voting Formatur

9 Orang Tim Formatur Penentu Masa Depan PR IPM Mu'allimin

Ipmawan Hidanul dan Ipmawan Arham Sebagai Ketua dan Sekretaris Umum Terpilih

          Dengan semua acara tadi maka berakhirlah agenda Musyran XXI. Semoga dengan serangkaian agenda tadi dapat membawa IPM periode berikutnya menjadi IPM yang lebih baik, lebih ikhlas dan lebih berintegritas.


               Ikrarkan Bersama IPM Berjaya!
Forum Ta'aruf Dan Orientasi Siswa atau yang biasa dikenal dengan FORTASI adalah merupakan agenda rutin yang diadakan oleh Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta sebagai event penyambutan peserta didik baru yang terdiri dari kelas VII Tsanawiyah dan kelas X Aliyah yang akan menempuh studi di Madrasah Mu'allimin. FORTASI merupakan acara dimana peserta didik baru akan dikenalkan dengan madrasahnya beserta seluk-beluknya agar dapat mengerti akan keadaan sekolah barunya tersebut. FORTASI ini pun merupakan salah satu program kerja Pimpinan Ikatan Pelajar Muhammadiyah Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta. FORTASI yang diadakan di Madrasah Mu'allimin ini adalah agenda sejenis yang sering terdengar diluar sebagai MOS atau Masa Orientasi Siswa.



Pada tahun ini akan diagendakan FORTASI MU'ALLIMIN 2015 dengan dipanitiai oleh siswa aliyah Madrasah Mu'allimin kelas XI yang akan dilaksanakan pada tanggal 10-13 Agustus 2015.

FORTASI MU'ALLIMIN 2015 mengangkat tema "Dengan Peka dan Beretika, Kita Genggam Cakrawala, Jadikan Kader Berkarakter” yang diharapkan dapat menjadikan siswa sebagai kader yang peka terhadap lingkungan, mempunyai etika dan akhlak mulia yang dibekali dengan cakrawala pengetahuan. Selain sebagai wadah perkenalan siswa, FORTASI ini diharapkan dapat dijadikan tempat penanaman jiwa kader persyarikatan Muhammadiyah dan bangsa Indonesia, dapat menjadi wadah penyaluran bakat dan kreatifitas para peserta didik baru, dan juga membangun jiwa yang agamis dan nasionalis.

Untuk mencapai itu semua, maka dalam jangka 4 hari FORTASI dilaksanakan akan berisi materi-materi (pelatihan) yang meliputi keIslam-an, keMuhammadiyah-an, kePemimpin-an, keIPM-an, keMu'allimin-an, keOrgantri-an, dan Seminar "Dengan Peka dan Beretika, Kita Genggam Cakrawala, Jadikan Kader Berkarakter". Selain materi kepelatihan, akan diadakan pula agenda Rihlah dan Perlombaan sebagai penunjang tercapainya tujuan FORTASI ini. Menarik bukan?

Sekilas ulasan tentang agenda FORTASI MU'ALLIMIN 2015. Untuk informasi lebih lanjut dapat langsung datang ke Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta atau dapat menghubungi e-mail lewat fortasimuallimin@gmail.com. Mari kita wujudkan kader berkarakter!


Sabtu pagi, 7 Maret 2015 kami kedatangan tamu dari SMP Ar-Rohmah Malang yang telah datang di madrasah sejak jam 6.30 WIB. Ternyata, rombongan berisikan pengurus Organisasi Pelajar Hidayatullah (OPH) SMP Ar-Rohmah Malang yang bermaksud melakukan studi banding ke Muallimin berkaitan dengan keorganisasian dan fokus pengembangan bahasa asing di sekolah dan asrama.

Acara dimulai sejak jam 8.30, pembahasan berkaitan dengan konsultasi satu sama lain tentang bagaimana dapat terus memperbaiki keadaan organisasi sesuai dengan tuntutan keadaan dan fleksibilitas perubahan zaman. Dimulai dengan kata pembuka dari masing-masing pimpinan sekolah, juga pemutaran video singkat profil Muallimin, dan kemudian acara diserahkan kepada pihak PR IPM Muallimin untuk melaksanakan sharing dengan OPH SMP Ar-Rohmah.

Dimulai dengan presentasi program kerja unggulan terkait kematangan organisasi dan perkaderan, keislaman, keilmuan, bahasa, olahraga dan kesenian, kewirausahaan, hingga hubungan sosial dan advokasi pelajar, kemudian acara dilanjutkan tanya jawab dan sedikit perkenalan antara kedua belah pihak. 

Tanya jawab banyak berhubungan tentang keorganisasian dan mental para pengurus, karena memang dalam organisasi pelajar banyak dijumpai permasalahan terkait semangat dan etos kerja yang tergolong sulit untuk dioptimalkan, juga dari segi kebahasaan dalam hal mengatasi kesulitan-kesulitan ada karena keadaan sekolah yang memang tidak terlalu terfokus pada pengembangan kebahasaan. PR IPM Muallimin pun tergolong berhasil memberikan saran dan motivasi terkait 2 hal pokok tersebut, tentunya juga dapat pembelajaran lain setelah menanggapi permintaan studi banding dari OPH SMP Ar-Rohmah Malang.

Di akhir acara, dilakukan penyerahan tanda mata baik dari PR IPM Muallimin maupun dari OPH SMP Ar-Rohmah Malang. Selain itu juga OPH SMP Ar-Rohmah Malang menyempatkan diri untuk mengunjungi Kantor Organtri Muallimin, sebagai perbandingan dan aktualisasi mereka dalam hal perkantoran. Terimakasih kepada SMP Ar-Rohmah Malang yang telah menyempatkan berkunjung ke Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta, semoga bertambah ilmu yang di dapat dari Studi Banding kali ini :)

Here We Come, SKM 90! 

Milad SKM ke-90



Sebagai sebuah tradisi di Madrasah Mu'allimin, sebagaimana pula yang dilakukan para pendahulu, kami menghadirkan Milad SKM yang ke-90.  Mungkin masih banyak yang bertanya-tanya, SKM itu apa? Sespesial apa sih SKM sampai dirayakan umurnya yang sudah tidak muda ini? Padahal SKM sekarang kan sudah non aktif atau hilang dari Mu'allimin. Disini kami akan menjawabnya.

Tentang SKM. SKM (Sinar Kaum Muhammadiyah) adalah organisasi intra pelajar yang khusus adanya hanya di Mu'allimin. Sebuah kebanggaan tersendiri mempunyai sebuah organisasi yang cuma kita yang punya. SKM bertugas layaknya IPM yang kita lihat sekarang, yakni mengurusi hal-hal yang berbau kesantrian pelajar Mu'allimin, sekaligus menjadi media dan perpanjangan tangan antara pimpinan madrasah dengan para santri Mu'allimin. Yang sedari dulu kita gembor-gemborkan dari SKM adalah semangat juangnya. Mengapa? Seperti yang tercantum dalam Mars SKM, "...dengan semangat sebagai kesatria, berjuanglah dengan gembira...". Maksudnya semangat sebagai kesatria disini dijadikan sebagai acuan pagi para pengurus SKM dalam melakukan setiap pekerjaannya. Yang spesialnya lagi dari SKM ini adalah target kerjanya. Tidak seperti organisasi intra sekolah yang cukup bekerja dalam lingkup sekolahnya, namun SKM juga berusaha untuk memberikan kontribusinya bagi masyarakat sekitar.

Menuju kepada perayaan Milad SKM. 90 bukanlah umur yang bisa dianggap muda lagi. Tak terbayang betapa besarnya kontribusi SKM pada lingkungan sekitar, meski SKM berhenti di tengah perjuangannya karena satu dan lain hal. Nah maksud dari diadakannya Milad SKM ini adalah untuk mengenang usaha pendahulu sekaligus membangkitkan kembali "semangat juang kesatria" yang telah tersebut.


Opening Ceremony Milad SKM ke-90







"Sejuta Perjuangan, Seribu Cerita, Satu Tujuan", adalah tema yang diusung panitia pelaksana Milad SKM ke-90 ini yang sepenuhnya dipegang oleh keluarga kelas X, dengan diketuai oleh Ipmawan Hidanul Achwan. "SKM 90, DAHSYAT!" dengan sangat lantang diteriakkan oleh seluruh elemen Mu'allimin saat pembukaan Milad SKM ke-90 yang diadakan di lapangan tengah Madrasah Mu'allimin pada Rabu, 21 Januari 2015. Dengan membawa tema/konsep pembukaan, "Mengakulturasikan Budaya Tradisional dan Budaya Modern Demi Mengenang Semangat Perjuangan SKM Yang Terdahulu", acara pembukaan pun berjalan dengan lancar. Secara simbolis acara dibuka oleh Ust. Imam Hanafi dengan memukul gong. Berlanjut dengan drama spesial penggabungan antara budaya tradisional-modern. Adapun setelah itu disuguhkan penampilan dari setiap angkatan. Penampilan terakhir dan spesial dibawakan oleh Kak Yusril, seorang alumni yang menjadi komika Jogja. Setelah puas tertawa, berakhirlah acara pembukaan yang meriah ini dengan segala kendalanya.

Dalam pelaksaannya, ada sekitar 28 jenis perlombaan yang dibagi menjadi kategori ketangkasan, keilmuan, kebahasaan dan keagamaan. Semua itu direncakan selesai dan diakhiri dengan penutupan pada tanggal 25 Februari 2015. Diharapkan semua bagian Madrasah dapat berpartisipasi dalam agenda ini, termasuk santri, guru, karyawan, pamong, musyrif maupun pimpinan kaur.

Dengan berlangsungnya agenda Milad SKM ini, diharapkan dapat menumbuhkan jiwa bersaing sehat bagi setiap bagian madrasah. Diharapkan juga dapat menanamkan kembali semangat kesatria yang menjadi ciri khas almamater kita tercinta. DAHSYAT!

2014 merupakan tahun yang berkesan bagi Muallimin dan khususnya IPM Muallimin. Secara umum, pada tahun 2014 IPM Muallimin melaksanakan banyak hal-hal yang berkesan dan menjadi pengalaman tersendiri baik bagi pimpinan, anggota, maupun keluarga besar Muallimin secara keseluruhan. Berikut kilas baliknya
Pada 3-4 Oktober 2014 lalu, PR IPM Muallimin mengadakan Bakti Sosial dan Pengajian Akbar 1435H. Acara bertempat di Dsn. Tejo, Desa Pucanganom, Kec. Rongkop, Kab. Gunungkidul. Pada kesempatan kali ini, PR IPM Muallimin bekerjasama dengan IMM Zona 3 UAD dalam pelaksanaan Pengajian Akbar setelah dilakukan beberapa penjajakan.


Panitia bersama Wapub Gunungkidul dan Lurah Pucanganom



PETUNJUK TEKNIS
PARADE AKHIR TAHUN 2014
MADRASAH MUALLIMIN MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA


PETUNJUK UMUM
1.    Seluruh siswa Kelas 1, 2, 3, 4, dan 5 wajib mengikuti rangkaian acara Parade Akhir Tahun.
2.    Parade Akhir Tahun dimaksudkan untuk mengoptimalkan pengambilan laporan hasil belajar setiap siswa.
3.    Parade Akhir Tahun dilaksanakan di antara pelaksanaan UAS dan pembagian laporan hasil belajar siswa.
4.    Periode pelaksanaan Parade Akhir Tahun adalah 15 – 20 Desember 2014.
5.    Segala peraturan yang belum ditentukan dalam petunjuk umum akan dijelaskan pada petunjuk khusus.
6.    Segala peraturan yang belum ditentukan dalam petunjuk khusus akan dijelaskan pada Technical Meeting setiap bagian rangkaian acara.
7.    Technical Meeting (selain Muallimin Fighting Championship) diselenggarakan pada :
       Waktu      : 10.00, 14 Desember 2014
       Tempat    : Masjid Jami’
8.    Pembukaan Parade Akhir Tahun menyesuaikan kebutuhan, sedangkan penutupan akan dilaksanakan pada penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe #3.



PETUNJUK KHUSUS
A.    Muallimin Fighting Championship (MFC)
1.    Setiap kelas wajib mengirimkan pesilat
2.    Setiap kelas maksimal mengirimkan 8 orang pesilat.
3.    Untuk penempatan kelas tanding dibebaskan untuk memilih kelas tanding sesuai dengan berat badan.
4.    Per kelas tanding tidak boleh diisi melebihi 3 pesilat.
5.    Pesilat wajib menulis namanya di lembar pendaftaran dan dikumpulkan maksimal hari Sabtu, 13 Desember 2014.
6.    Pesilat wajib mengisi lembar kesanggupan yang disediakan oleh panitia.
7.    Pesilat wajib hadir 15 menit sebelum pertandingan dimulai.
8.    Apabila pesilat tidak hadir setelah 3x panggilan, maka akan dinyatakan gugur.
9.    Pesilat wajib mengikutiTechnical Meeting pada tanggal 14 Desember 2014
10.    Pesilat wajib mengikuti pembukaan pada hari pertama pertandingan pada tanggal 15 Desember 2014 pagi pukul 07.00 menggunakan seragam Tapak Suci.
11.    Pertandingan terdiridari 2 babak utama dan 1 babak tambahan (bila hasil imbang).
12.    Durasi satu babak utama 1 menit 30 detik, dan babak tambahan berdurasi 1 menit.
13.    Pesilat yang melebihi atau kurang dari batas berat badan yang telah ditetapkan dinyatakan didiskualifikasi.
14.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari Bidang Olahraga PR IPM Muallimin.
15.    Penghargaan
         a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat
         b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat
         c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat
16.    Peserta kegiatan
Seluruh siswa Mu’allimin kelas 1,2,3, 4 dan 5 kecuali panitia kegiatan.
17.    Penilaian
         1.    Poin Mawar layu  : +10 poin
         2.    Poin pukulan        : +20 poin
         3.    Poin tendangan    : +30 poin
         4.    Poin bantingan     : +40 poin
         5.    Pelanggaran         :  -10 poin
18.    Waktu dan Tempat Pelaksanaan
        •    Technical Meeting
              Hari, tanggal      : Sabtu, 13 Desember 2014
              Waktu                : 12.15 WIB
              Tempat               : Masjid Jami’
              
         •    Upacara Pembukaan
              Hari, tanggal      : Senin, 15 Desember 2014
              Waktu                 : 07.00 WIB
              Tempat               : Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah

          •    Pertandingan
               Babak Penyisihan    : Senin-Selasa, 15-16 Desember 2014
               Semi Final               : Rabu, 17 Desember 2014
               Final                         : Kamis, 18 Desember 2014

         •    Penutupan (Sabtu, 20 Desember 2014)


B.    Futsal Nusantara
1.    Setiap Organisasi Daerah wajib mengirimkan satu tim.
2.    Satu tim terdiri dari 10 orang, 5 starter dan 5 cadangan.
3.    Setiap tim terdiri dari siswa Tsanawiyah dan ‘Aliyah dengan rasio
4.    Setiap pemain wajib menggunakan sarung dalam pertandingan.
5.    Dalam setiap pertandingan diputarkan musik yang sewaktu-waktu dihentikan. Ketika musik berhenti setiap pemain wajib berjoget.
6.    Organisasi Daerah yang dapat ambil bagian adalah :
       a.    AMMMAKSDA (Asosiasi Madrasah Muallimin – Muallimaat Klaten, Semarang, dan Sekitarnya)
       b.    IKMMMASSSITA (Ikatan Keluarga Madrasah Muallimin Mu’allimaat Sindoro, Sumbing, Slamet, dan Sekitarnya)
       c.    IKMMMY (Ikatan Keluarga Madrasah Muallimin Mu’allimaat Yogyakarta)
       d.    IKPAMMMASAS (Ikatan Pelajar Madrasah Muallimin – Mu’allimaat Seluruh Anak Sumatera)
       e.    IPMMMATIM (Ikatan Pelajar Madrasah Mu’allimin – Muallimaat Jawa Timur)
       f.    IPSAAS (Ikatan Pelajar Islam Pemalang, Pekalongan, Batang, Tegal, Brebes)
       g.    KABARAT (Keluarga Jakarta, Banten, dan Jawa Barat)
       h.    KONSKAIMM (Konsulat Kalimantan Independen Muallimin – Muallimaat)
       i.    SAMMMUDERA (Persatuan Pelajar Mu'allimin Mu'allimaat Muhammadiyah Denpasar Nusa Tenggara)
7.    Perlombaan menggunakan sistem knock-out.
8.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari Bidang Olahraga PR IPM Muallimin.
9.    Penghargaan
       a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat
       b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat
       c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat
10.    Penghargaan berupa uang tunai akan diserahkan pada penutupan Parade Akhir Tahun, seusai penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe.
11.    Penghargaan berupa sertifikat akan diserahkan pada upacara bulanan pertama di tahun 2015.










C.    Speech Competition
1.    Setiap kelas wajib mengirimkan peserta.
2.    Peserta maksimal ... orang per kelas per cabang lomba.
3.    Setiap peserta wajib mengisi formulir pendaftaran
4.    Formulir pendaftaran dikumpulkan paling lambat 14 Desember pukul 21.00 di Kantor Organtri.
5.    Perlombaan terbagi menjadi 3 cabang, yaitu :
a.    Pidato Bahasa Arab
b.    Pidato Bahasa Indonesia
c.    Pidato Bahasa Inggris
6.    Waktu dan Tempat penyelenggaraan :
       Waktu    : Pagi, 16 Desember 2014
       Tempat   : Ruang Kelas
7.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari Bidang Bahasa PR IPM Muallimin.
8.    Penghargaan
       a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat
       b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat
       c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat
9.    Penghargaan berupa uang tunai akan diserahkan pada penutupan Parade Akhir Tahun, seusai penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe.
10.    Penghargaan berupa sertifikat akan diserahkan pada upacara bulanan pertama di Tahun 2015.


D.    Mural Competition
1.    Setiap angkatan wajib mengirimkan satu tim.
2.    Satu tim terdiri dari 3 orang.
3.    Setiap tim wajib mengisi formulir pendaftaran.
4.    Formulir pendaftaran dikumpulkan paling lambat 14 Desember pukul 21.00 di Kantor Organtri.
5.    Pelukisan mural menggunakan media triplek.
6.    Peserta dibebaskan memilih jenis cat yang akan digunakan.
7.    Alat dan bahan yang disediakan panitia adalah triplek 2m panjang x 1m lebar dan cat dasar.
8.    Tema mural adalah “Asiknya Hidup di Muallimin”
9.    Waktu dan Tempat :
       Waktu    : 07.00 – selesai, 16 Desember 2014
       Tempat   : Lapangan Tengah Madrasah.
10.    Hasil dari lomba mural akan di-display di tembok terluar madrasah bagian dalam (sebelah timur gedung utama). (dalam konfirmasi).
11.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari Bidang Kesenian PR IPM Muallimin.
12.    Penghargaan
         a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat
         b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat
         c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat
13.    Penghargaan berupa uang tunai akan diserahkan pada penutupan Parade Akhir Tahun, seusai penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe.
14.    Penghargaan berupa sertifikat akan diserahkan pada upacara bulanan pertama di tahun 2015.


E.    Photo-Jurnalistic Competition
1.    Setiap kelas wajib mengirimkan satu tim.
2.    Satu tim terdiri dari 3 orang.
3.    Setiap tim wajib mengisi formulir pendaftaran.
4.    Formulir pendaftaran dikumpulkan paling lambat 14 Desember pukul 21.00 di Kantor Organtri.
5.    Satu tim mengirim 2 foto per rangkaian acara per hari.
6.    Kamera yang dipergunakan bebas (kamera pocket, prosumer, SLR, DSLR, dsb).
7.    Olah digital diperbolehkan, sebatas perbaikan kualitas foto (sharpening, cropping, color balance,  level,  dogde / burn dan saturasi warna) tanpa mengubah keaslian objek foto. Tidak diperkenankan mengirimkan foto  berupa kombinasi / hasil olahan dari beberapa file (montase).
8.    Foto di input dalam word document (format .docx / .rtf) dengan penyusunan maksimal 2 foto per halaman.
9.    Di atas foto disertakan judul foto.
10.    Di bawah foto disertakan caption / keterangan singkat foto sejumlah 4 – 6 baris.
11.    Foto dikumpulkan per hari. Paling lambat pukul 10.00 setiap harinya, sehari setelah foto diambil.
12.    Foto dapat dikumpulkan melalui e-mail ke ipm.muin@gmail.com atau secara langsung ke Kantor Organtri Muallimin dalam bentuk soft copy.
13.    Penamaan dokumen dengan format sebagai berikut :
PhotoJurnalistic_Kelas_Nama Acara_Tanggal/Bulan Pengambilan Foto
contoh. PhotoJurnalistic_VIIA_Mural Competition_15/12
14.    Subjek e-mail sama dengan penamaan dokumen di atas.
15.    Foto yang dikirim sepenuhnya menjadi hak milik  panitia.
16.    Kriteria Penilaian :
         a.    Ketepatan momen.
         b.    Keartistikan foto.
         c.    Kesesuaian antara judul, foto, dan keterangan singkat.
17.    Foto-foto dari pemenang akan menjadi bagian dari dokumentasi Parade Akhir Tahun dan akan dimasukkan ke dalam laporan kegiatan Parade Akhir Tahun.
18.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari Bidang Pengkajian Ilmu Pengetahuan PR IPM Muallimin.
19.    Penghargaan :
         a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat + doorprize 1 + laporan kegiatan
         b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat + doorprize 2 + laporan kegiatan
         c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat + doorprize 3 + laporan kegiatan
20.    Hadiah berupa uang tunai dan doorprize akan diserahkan pada penutupan Parade Akhir Tahun, seusai penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe.
21.    Hadiah berupa sertifikat dan laporan kegiatan akan diserahkan pada upacara bulanan pertama di tahun 2015.


F.    Cover Design Competition
1.    Setiap kelas wajib mengirimkan peserta.
2.    Peserta kompetisi adalah individual.
3.    Setiap calon peserta wajib mengisi dan melengkapi formulir pendaftaran.
4.    Formulir pendaftaran dikumpulkan paling lambat 14 Desember pukul 21.00 di Kantor Organtri.
5.    Design cover dikumpulkan dalam format Corel Draw File (.cdr).
6.    File dapat dikumpulkan melalui e-mail ke muin.sinar@gmail.com atau secara langsung ke Kantor Organtri Muallimin dalam bentuk soft copy.
7.    Penamaan dokumen dengan format sebagai berikut :
       CoverDesign_Kelas_Nama Acara_Tanggal/Bulan Pengambilan Foto
       contoh. CoverDesign_VIIA_Mural Competition_15/12
8.    Format subjek e-mail sama dengan penamaan dokumen di atas.
9.    Design Cover yang dikirim sepenuhnya menjadi hak milik  panitia.
10.    Pemenang juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan penghargaan dari LPM Sinar.
11.    Penghargaan
         a.    Juara 1 : uang tunai 1 + sertifikat
         b.    Juara 2 : uang tunai 2 + sertifikat
         c.    Juara 3 : uang tunai 3 + sertifikat
12.    Penghargaan berupa uang tunai akan diserahkan pada penutupan Parade Akhir Tahun, seusai penyelenggaraan Reresik Tandang Gawe.
13.    Penghargaan berupa sertifikat akan diserahkan pada upacara bulanan pertama di tahun 2015.


G.    Workshop Entrepreneurship
1.    Terbuka bagi seluruh siswa kelas 1, 2, 3, 4, dan 5.
2.    Workshop terbatas bagi 50 pendaftar pertama.
3.    Materi tentang pengalaman usaha dari pemateri dan tentang kiat-kiat memulai usaha dari nol.
4.    Pemateri adalah alumni Madrasah Muallimin Muh. Yogyakarta yang berbisnis di bidang distro/clothing.
5.    Waktu dan Tempat
       Waktu    : 20.00 – selesai, 14 Desember 2014
       Tempat    : Ruang Multimedia
6.    Bagi yang berminat silahkan hubungi personalia Bidang Kewirausahaan PR IPM Muallimin.


H.    Reresik Tandang Gawe #3
1.    Seluruh siswa kelas 1, 2, 3, 4, dan 5 wajib mengikuti Reresik Tandang Gawe #3.
2.    Acara berpusat di Lapangan Asrama 8.
3.    Acara utama adalah bersih-bersih jalan yang sering dilalui siswa Muallimin.
4.    Reresik Tandang Gawe #3 merangkap sebagai penutupan keseluruhan agenda Parade Akhir Tahun.
5.    Acara tambahan berupa hiburan dan akan diumumkan menyusul oleh panitia.
6.    Waktu Pelaksanaan    : 05.30 – selesai, 20 Desember 2014
7.    Free snack dan morning milk.
Rapat Pleno 1  PR IPM Muallimin diselenggarakan pada Hari Ahad, 30 November 2014 di Ruang Multimedia Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta. Seluruh pimpinan menyempatkan hadir meskipun ada beberapa yang berhalangan. Acara ini dibuka pada pukul 13.10 dengan sambutan dari Ketua Umum PR IPM Mualimin, Satria Al Fajar. Dalam sambutannya, Ketua Umum menegaskan bahwa nantinya di rapat pleno ini semua elemen harus mengevaluasi dirinya dan kinerjanya selama menjadi Pimpinan.



Sebagai salah satu komitmen Bidang Administrasi Kesekretariatan dan Administrasi Keuangan untuk membimbing siswa Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta dalam hal administrasi, jajaran sekretaris dan bendahara PR IPM Muallimin mengadakan pelatihan administrasi kepada sekretaris dan bendahara baik rayon kelas maupun Organisasi Santri (Organtri). Pelatihan ini diadakan pada tanggal 20 November 2014 di Aula dan Laboratorium Komputer Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta.



Kamis-Jum'at, 25-26 November 2014. Pada hari-hari tersebut telah dilaksanakan Rapat Kerja Pimpinan (Rakerpim) PR IPM Mu'allimin. Rapat Kerja Pimpinan  ini berlangsung selama 2 hari hingga dapat menghasilkan beberapa mufakat, antara lain seperti Kode Etik, Tata Kerja, Anggaran Pendapatan dan Belanja dan tentunya adalah Program Kerja pimpinan untuk dilaksanakan selama 1 periode. Dengan mengusung tema "Reorientasi Pimpinan dan Eksentifikasi Peran dalam Mewujudkan Organisasi Ideal", alhamdulillah acara ini berlangsung dengan sukses dari awal hingga akhir.


author
IPM Mu'allimin
IPM Mu'allimin merupakan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah yang terletak di Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Berlokasi di Jl. Let Jend S Parman No 68 Patangpuluhan, Wirobrajan, Yogyakarta.