Kamis, 27 Februari 2014

Milad Sinar Kaum Muhammadiyah Ke-89

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Sinar Kaum Muhammadiyah (SKM) kembali diadakan dan kali ini untuk memperingati usia SKM yang sudah menginjak 89 tahun. Seperti biasa, panitia pelaksana pun sepenuhnya berasal dari angkatan kelas X. Dalam perhelatan kali ini, panitia mengusung tema "Muda, Beda, Berkarya, SKM Luar Biasa!"


Pembukaan Milad SKM Ke- 89 dilaksanakan malam hari pada tanggal 15 Januari 2014. Direncanakan, Milad SKM kali ini akan berjalan tepat selama satu bulan dan akan ditutup pada 19 Januari 2014. Dimulai dengan pembukaan, Futsal All- Star, rangkaian acara inti, dan terakhir adalah penutupan.

Untuk pembukaan, konsep yang digunakan adalah pembukaan malam hari namun lebih berwarna. Diawali dengan sambutan Ketua Panitia, Nabhan Mudrik Alyaum, kemudian disusul dengan sambutan dari Wakil Direktur IV, Ust. Misbachul Munir sekaligus membuka Milad SKM Ke-89. Walaupun ditemani hujan gerimis yang menghantui, pembukaan Milad SKM kali ini dapat dikatakan sukses untuk membuka pagelaran agenda internal terbesar di Muallimin.

Rangkaian acara selanjutnya adalah Futsal All-Star dari angkatan kelas IX dan kelas XII, Futsal All-Star diadakan karena mengakomodasi keadaan kelas IX dan kelas XII yang tidak dapat berpartisipasi penuh dalam Milad SKM berhubung memfokuskan diri untuk persiapan Ujian Nasional.

Dalam pelaksanaannya, Milad SKM terdiri dari belasan lomba yang terbagi dalam bidang kesenian, keagamaan, keterampilan-ketangkasan, bahasa, olahraga, dan ilmu pengetahuan. Lomba-lomba yang ada pun terbagi menjadi sistem kelompok maupun individu.

Walaupun sempat terhambat di tengah pelaksanaannya karena gangguan dari hujan abu vulkanik letusan Gunung Kelud, Milad SKM Ke-89 dapat dilaksanakan sampai akhir setelah dilakukan penyesuaian jadwal. Pada akhirnya, Milad SKM Ke-89 ditutup pada tanggal 26 Februari 2014, mundur satu minggu dari jadwal yang direncanakan.

Usai sudah Milad Sinar Kaum Muhammadiyah Ke-89, dengan segala permasalahan dan keberhasilan yang dicapai, inilah salah satu jalan utama bagi para siswa kelas X untuk mendapatkan pengalaman yang begitu berharga agar dapat mengaplikasikannya dalam perannya sebagai kader dimanapun berada. Muda, Beda, Berkarya, Luar Biasa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

author
IPM Mu'allimin
IPM Mu'allimin merupakan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah yang terletak di Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Berlokasi di Jl. Let Jend S Parman No 68 Patangpuluhan, Wirobrajan, Yogyakarta.